Posted by : Unknown Wednesday, January 2, 2013

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarokatu ^_^

Salam Sukses ^_^

Sebelum bikin postingan ini sempet baca ilustrasi ringan tentang betapa pentingnya kita mempunyai visi dalam hidup kita.

Dipinggir jalan terlihat ada seorang pria yang sedang menunggu taksi. Jika diamati pria itu membawa banyak berkas seperti hendak melakukan deal bisnis yang besar. Dia tampak seperti executive muda. 
Tak Lama kemudian datang taksi, dan dengan segera si pria mengehentikan taksinya dan naik ke taksi tersebut. Setelah agak lama taksi itu tak kunjung jalan. Lantas si pria berkata kepada supir taksinya "Hey, Kenapa kamu tidak jalan?". Supir menjawab "Bagaimana saya mau jalan, anda belum memberitahukan kemana saya harus membawa anda pergi".
Ringan dan jelas sekali dari ilustrasi tersbut dapat kita ambil kesimpulan bahwa: Meskipun kita memiliki persiapan dan bekal yang banyak namun jika visi kita belum kita tentukan kita akan tersesat dalam perjalanan kita menuju kesuksesan.

Setelah itu gua mulai merenung sebentar buat mikirin apa aja yang sebenernya jadi visi dalam perjalan kesuksesan gua sekarang. Banyak banget hal yang jadi visi gua kedepannya, jadi sedikit bingung buat nentuin apa tindakan gua selanjutnya.

Tapi setelah itu, gua browsing ke google tentang gimana cara nentuin visi yang tepat. Setelah lama bolak balik di halaman google, ketemu web www.timothywibowo.com. Disini ada penjelasan tentang bagaimana kita menentukan visi kita, yaitu dengan cara membaginya kedalam beberapa aspek kehidupan. Dan cara ini sangat layak untuk dicoba. Jadi, gua mulai membagi visi-visi gua kedalam berbagai aspek kehidupan. Mulai dari Aspek Spiritual sampai ke Sosial. Dan gua baca lagi, salah satu cara untuk mencapai visi itu adalah mevisualkan visi itu kedalam pikiran dan catatan kita.

Jadi gua coba visualkan beberapa visi gua kedalam postingan ini agar bisa jadi motivasi buat gua khususnya dan buat semua yang baca postingan ini tentunya. Dan agar kita semua bisa saling mendo'akan agar setiap dari kita bisa mencapai visi-visi kehidupan kita dengan sukses dan dengan baik.

Aspek Spiritual
Salah satu visi gua tahun ini di bidang spiritual adalah menghatamkan Al-quran :)

Aspek Bisnis
Sukses menjalankan bisnis bersama dengan Cukstaw team dan the-the mit team (dilain postingan akan gua jelaskan)

Aspek Prestasi
Jadi Juara LKS tingkat Kota Tangerang, Provinsi Banten, Nasional, sampe bisa jadi juara di ASC, di bidang web design.

Yap, itu sebagian visi-visi gua dalam bidang-bidangnya. Masih ada bidang lain seperti, Karir, Pengembangan Diri, keluarga dan Finansial. Visi-visi lainnya biar gua tulis di catatan gua aja. ^_^

Aspek-aspek kehidupan ini bisa temen-temen kembangkan sendiri sesuai dengan apa yang menjadi visi temen-temen.

Nah, jadi temen-temen semua, ga ada salahnya kan temen-temen merenung sebentar buat nentuin visi yang akan jadi tujuan hidup temen-temen. Dan buat temen-temen yang udah nentuin visinya, mari bareng-bareng kita berusaha atau berikhtiar dengan sebaik-baik kemampuan kita dan jangan lupa kita berdo'a atau bertawakal kepada ALLAH S.W.T.

Semoga kita semua bisa dengan tegas dan giat berusaha untuk mencapai kesuksesan kita dengan baik.
Aamiin.
Satu lagi ucapan terima kasih gua saampeiin lewat postingan ini buat penulis di www.timothywibowo.com, blog-blog lain serta mbah google serta tentunya kepada ALLAH S.W.T.

Akhir kata, Semoga Bermanfaat,
Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarokatu ^_^

{ 2 comments... read them below or Comment }

Popular Post

My Blog List

Powered by Blogger.

- Copyright © The Story of Pendekar -Metrominimalist- Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -